Pilihan Warna Plitur Kayu Jati yang Bagus, Awet, dan Mewah

Memiliki kekuatan dan daya awet tinggi, kayu jati sering menjadi pilihan utama bagi banyak orang dalam memilih kebutuhan furniturnya. Namun, perawatan yang tidak mudah serta harga yang tinggi, kerap pula menjadi batu sandungan orang untuk memiliki furniture dari kayu jati. Padahal dengan perawatan yang tepat dan rutin, kayu jati bisa awet puluhan sampai ratusan tahun. 

Salah satu hal yang bisa Anda lakukan untuk menjaga ketahanan furniture berbasis kayu jati adalah dengan menggunakan plitur yang bermanfaat mulai dari perawatan dan mempercantik penampilan kayu jati. Dengan pemilihan warna plitur kayu jati yang bagus, furniture Anda bahkan bisa sangat menonjol di ruangan.

Fungsi Plitur Kayu Jati yang Bagus

Dengan menggunakan plitur kayu jati yang sesuai, Anda dapat mempertahankan keindahan alami kayu jati, meningkatkan daya tahannya, dan memperpanjang umur kayu tersebut. Pastikan juga untuk mengikuti petunjuk penggunaan yang benar dan memberikan perawatan rutin sesuai kebutuhan untuk menjaga kondisi terbaik kayu jati Anda.

Berikut ini beberapa fungsi plitur kayu jati yang bagus:

1. Perlindungan Kayu 

Salah satu fungsi utama plitur kayu jati adalah melindungi permukaan kayu dari kerusakan fisik dan cuaca. Plitur membentuk lapisan pelindung yang mencegah air, debu, kotoran, dan bahan-bahan lain masuk ke dalam kayu, yang dapat menyebabkan pembusukan, kerusakan, atau perubahan warna. Hal ini dapat dipercantik dengan warna plitur kayu jati yang bagus dan tepat untuk furniture Anda. 

2. Penghambat Kebocoran

Plitur juga membantu menghambat kebocoran air ke dalam kayu jati. Hal ini sangat penting dalam aplikasi luar ruangan seperti dek atau jendela kayu, di mana paparan terhadap air hujan adalah ancaman utama. Termasuk jika Anda ingin menempatkan furniture kayu jati Anda di luar ruang. 

3. Peningkatan Estetika

Selain fungsional, plitur juga memiliki fungsi estetika, karena itu perlu memilih warna plitur kayu jati yang bagus. Alasannya plitur kayu jati dapat meningkatkan tampilan kayu secara signifikan yang memberikan kilau dan warna yang lebih tajam, meningkatkan daya tarik visual kayu jati. Anda dapat memilih plitur yang bening atau berwarna, tergantung pada efek estetika yang Anda inginkan.

4. Memperpanjang Umur Kayu

Dengan salah satu fungsinya melindungi dari paparan sinar ultraviolet, plitur kayu jati juga dapat membantu memperpanjang umur kayu jati dengan melindunginya. Perlindungan diberikan agar kayu jati tidak mengalami perubahan warna dan perubahan tekstur kayu.

5. Meningkatkan Ketahanan Terhadap Goresan

Dengan aplikasi pelapisan, plitur juga dapat memberikan lapisan tahan gores yang melindungi kayu dari goresan dan kerusakan fisik lainnya. Apalagi jika Anda dapat memilih warna plitur kayu jati yang tepat, maka selain jika ada goresan pun pasti akan tersamarkan. 

6. Mempermudah Perawatan

Plitur kayu jati membuat permukaan kayu lebih mudah dibersihkan dan dirawat. Anda dapat membersihkan noda atau kotoran dengan mudah tanpa merusak kayu asli di bawahnya berkat lapisan plitur dengan warna plitur kayu jati yang bagus. 

7. Memberikan Kilau Pada Kayu

Beberapa jenis plitur, seperti plitur gloss atau satin, memberikan kilau yang membuat kayu jati terlihat lebih berkilau dan mewah. 

8. Mengurangi Pembusukan

Dengan pelapisan ekstra pada kayu jati, plitur juga memberikan perlindungan pada bagian dalam kayu jati. Sebab plitur dapat mencegah air meresap ke dalam kayu, plitur juga membantu mengurangi risiko pembusukan dan pertumbuhan jamur.

9. Memudahkan Aplikasi

Plitur memberikan permukaan yang lebih mudah diaplikasikan cat atau pewarna jika Anda ingin mengubah warna kayu jati sesuai dengan preferensi Anda.

Warna Plitur Kayu Jati Yang Bagus

Selain keindahan alaminya, pemilihan warna plitur kayu jati yang bagus dapat memperkuat estetika dan keindahan alami kayu tersebut. Berikut adalah berbagai pilihan warna plitur kayu jati yang bagus untuk menghadirkan tampilan elegan dalam desain interior Anda.

1. Warna Plitur Kayu Jati Natural

Warna plitur kayu jati bagus pertama adalah warna natural yang merupakan pilihan paling populer karena menjaga tampilan alami kayu jati. Dengan warna natural, dapat memberikan tampilan kayu yang hangat, klasik, dan tahan lama. Sekaligus dapat memperkuat warna natural kayu jati yang sering memiliki sentuhan keemasan yang memancarkan kemewahan.

2. Warna Plitur Kayu Jati Coklat

Jika Anda menginginkan tampilan yang lebih mendalam dan kaya, warna plitur kayu jati bagus yang dapat dipertimbangkan adalah coklat tua. Dengan warn aini, anda akan mendapatkan sentuhan elegan dan dramatis pada kayu jati, membuatnya cocok untuk perabotan dan lantai kayu.

3. Warna Plitur Kayu Jati Merah 

Warna plitur kayu jati bagus selanjutnya adalah merah kecoklatan, yang dapat menambah nuansa hangat dan renyah pada kayu. Warna plitur ini adalah pilihan yang bagus jika Anda ingin menciptakan suasana yang lebih tradisional atau vintage dalam desain interior Anda.

4. Warna Plitur Kayu Jati Abu-abu

Sementara jika anda ingin memilih warna plitur kayu yang bagus dan dapat memberikan kesan kontemporer, warna abu-abu bisa jadi opsi terbaik. Plitur kayu jati abu-abu dapat memberikan tampilan yang tenang dan elegan, dan sering digunakan dalam desain interior minimalis atau skandinavia.

5. Warna Plitur Kayu Jati Putih

Sedangkan jika Anda ingin warna plitur kayu yang bagus dan lebih bersih, alami, plitur kayu jati putih dapat dipilih. Karena warna putih memberikan tampilan yang bersih, terang, dan bercahaya. Warna putih juga adalah pilihan yang tepat untuk menciptakan kesan ruangan yang lebih luas dan cerah.

6. Warna Plitur Kayu Jati Hitam

Selain warna-warna plitur kayu jati yang bagus dan netral seperti yang telah disebutkan, Anda juga bisa memilih plitur kayu jati hitam. Warna hitam memberikan tampilan yang sangat kontras dan kontemporer dengan ruang, maupun furniture sekitar. Belum lagi warna hitam juga dapat digunakan untuk menciptakan pernyataan desain yang kuat dan menarik.

7. Warna Plitur Kayu Jati Campuran

Anda juga dapat mempertimbangkan warna plitur campuran yang menggabungkan beberapa warna untuk menciptakan tampilan unik. Warna plitur kayu jati campuran memberikan lebih banyak fleksibilitas dalam mendapatkan nuansa yang sesuai dengan desain interior Anda.

Jenis-jenis Plitur Kayu Jati

Setelah mengetahui sejumlah pilihan warna plitur kayu jati yang bagus, Anda selanjutnya bisa mulai memilih jenis plitur kayu yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Di pasaran sendiri tersedia cukup banyak jenis plitur kayu yang dibedakan dari material atau fungsinya. Berikut beberapa contohnya:

1. Plitur Transparan

Plitur transparan adalah plitur yang bening atau hampir tidak berwarna. Plitur yang sering disebut clear vanish ini digunakan untuk melindungi kayu tanpa mengubah warna atau tampilan alami kayu. Plitur transparan ideal untuk menjaga keindahan kayu jati asli.

2. Plitur Berwarna

Sebagaimana telah dijelaskan dan diberikan beberapa opsi warna plitur jati yang bagus, sejumlah plitur mengandung pigmen warna yang dapat mengubah warna kayu jati. Jenis plitur Ini memberikan tampilan yang berbeda dan lebih mendalam daripada plitur transparan. Anda dapat memilih dari berbagai warna, seperti coklat, merah, atau hitam, sesuai dengan preferensi Anda.

3. Plitur Semi Transparan

Plitur semi-transparan adalah campuran antara plitur transparan dan berwarna. Dengan menggunakan jenis ini, Anda tak hanya mendapatkan warna plitur kayu yang bagus, namun juga corak kayu jati akan tetap bertahan. Sebab jenis plitur Ini memberikan sedikit pigmentasi yang memperkaya warna alami kayu sambil mempertahankan tampilan aslinya.

4. Plitur Satin

Plitur satin memberikan kilau yang rendah, menciptakan tampilan yang lebih halus dan lebih alami. Jenis plitur ini cocok untuk permukaan kayu yang ingin tetap terlihat alami tanpa kilau berlebihan.

5. Plitur Bertekstur

Selain menghasilkan warna plitur kayu jati yang bagus, beberapa jenis plitur juga dapat memberikan tekstur tambahan seperti gloss untuk menciptakan tampilan yang lebih mengkilap dan mewah. Atau matte untuk yang ingin mempertahankan tampilan alami tetapi dengan lapisan pelindung.

Itulah pembahasan warna plitur kayu jati yang bagus beserta jenis-jenisnya. Dengan pengetahuan tersebut, semoga bisa menginspirasi Anda dalam memilih warna plitur kayu jati yang bagus, ya!

Artikel Terkait

Artikel Terbaru