Motif Cat Tembok Kotak, Bikin Suasana Rumah Lebih Estetik!

motif cat tembok kotak

Motif cat tembok kotak untuk berbagai gaya desain rumah, mulai dari minimalis hingga klasik dan bahkan Japandi, mungkin bisa menjadi solusi jika Anda bosan dengan tampilan dinding rumah. Dengan mengubah cat tembok, Anda juga bisa meningkatkan mood Anda ketika beraktivitas di rumah. Penasaran seperti apa referensi motif cat tembok kotak yang bisa Anda coba? Simak inspirasinya di bawah ini!

Berbagai Inspirasi Motif Cat Tembok Kotak

Untuk Anda yang ingin mendekorasi tampilan rumah, yuk simak beberapa referensi motif cat tembok kotak berikut ini!

1. Motif Cat Tembok Kotak Warna Abu-abu & Hitam

Yang pertama, ada motif cat tembok kotak warna abu-abu dan hitam. Para penyuka monokrom pasti menyukai ide desain satu ini!

Contoh motif cat tembok kotak yang satu ini dapat menambah aksen menarik pada rumah Anda. Menampilkan motif kotak acak dalam berbagai ukuran serta tiga warna berbeda: abu-abu tua, abu-abu muda, dan hitam. Gradasi yang indah, bukan?

Walau kelihatannya sederhana, tetapi motif ini tetap menarik perhatian. Apalagi jika Anda menerapkannya di area seperti ruang tamu.

2. Motif Cat Tembok Kotak yang Elegan

Selanjutnya, ada motif cat tembok kotak yang elegan. Motif ini memadukan warna-warna kalem yang cocok untuk hunian Japandi atau minimalis.

Penambahan akses pinggiran emas memberikan sentuhan elegan, menyempurnakan tampilan ruangan secara keseluruhan. Bisa dicoba, nih!

3. Motif Cat Tembok Kotak Warna Kuning

Untuk suasana ruang makan yang ceria, coba deh pertimbangkan motif cat tembok kotak satu ini deh!

Motif cat tembok kotak warna kuning menggunakan pemakaian warna-warna pastel dengan kombinasi kuning dan krem. Cocok untuk Anda yang ingin menghadirkan suasana hangat dan menyenangkan di rumah, tetapi tetap memiliki sentuhan klasik yang elegan.

4. Motif Cat Tembok Kotak Seperti Papan Tulis

Motif ini cocok untuk area ruang kerja atau kamar tidur. Anda dapat menuliskan agenda atau jadwal bulanan Anda di dinding. Gak cuma estetik, tapi juga fungsional, nih!

Jangan lupa untuk mencocokkan warna cat dengan tema ruangan secara keseluruhan untuk tampilan yang kreatif dan menarik perhatian, ya!

5. Motif Cat Tembok Kotak Bentuk 3D

Ingin motif cat tembok kotak yang unik dan out of the box? Anda bisa mencoba motif cat tembok kotak 3D!

Cocok untuk ruang tamu, motif cat tembok kotak ini bisa dijadikan sebagai area fokus di suatu ruangan.

Selain menggunakan warna-warna bold yang mencolok, Anda juga bisa memakai tone warna netral. Contohnya, cat tembok warna abu-abu, coklat, krem, atau putih yang serasi dengan hunian bergaya minimalis atau Japandi.

6. Motif Cat Tembok Kotak Seperti Papan Catur

Pengaplikasian motif kotak-kotak seperti papan catur sebenarnya cukup umum ditemukan di banyak rumah. Tapi, Anda bisa menambahkan sentuhan unik ini untuk cat tembok suatu ruangan.

Anda bisa menerapkannya sebagai cat tembok berbagai ruangan, seperti area kamar tidur, ruang tamu, serta dapur.

7. Motif Cat Tembok Kotak yang Minimalis

Cocok untuk desain rumah minimalis, motif cat tembok ini mudah dibuat dan tidak membutuhkan banyak warna.

Contohnya, Anda cukup gunakan cat hitam, putih, dan kuning saja. Lalu, buat bentuk kotak di dinding dan warnai dengan gradien yang sesuai dengan gaya Anda.

Pastikan Anda memahami cara memformulasikan gradasi warna agar tetap terlihat menarik. Pertimbangkan untuk membuat sketsa di kertas atau komputer terlebih dahulu, ya!

8. Motif Cat Tembok Kotak yang Futuristik

Satu lagi ide cat tembok kotak yang sederhana! Yup, Anda bisa coba gaya futuristik yang gampang diaplikasikan.

Pertama-tama, cat dinding dengan warna pilihan Anda. Kemudian, buat kotak acak dengan warna tersier dan komplementer.

Carilah inspirasi motif dari internet, lalu buat sketsa untuk menghindari kesalahan.

9. Motif Cat Tembok Kotak Gaya Batu Bata

Motif satu ini cocok untuk Anda yang menyukai nuansa industrial. Motif batu bata akan menyerupai dinding bangunan industrial yang belum selesai. 

Sempurnakan motif ini dengan menambahkan furnitur seperti sofa nyaman dengan rangka besi, berbagai bantal, dan dekorasi berwarna sesuai tema. Pertimbangkan untuk menambahkan lukisan minimalis agar kontras dengan motif kotak bata. Gak kalah estetik dari desain motif cat tembok kotak lainnya!

10. Motif Cat Tembok Kotak Warna-warni

Mirip dengan motif kotak-kotak berwarna lainnya, namun kali ini gradasi warna cat temboknya lebih banyak.

Motif cat tembok kotak satu ini dapat menambah kesan ceria dan semangat pada dinding rumah Anda, lho! Pilihlah warna-warna cerah untuk menghindari kesan sempit atau monoton. Meskipun warna gelap bisa digunakan, pastikan ada sentuhan warna terang untuk menyeimbangkannya, ya.

Jangan takut untuk memadupadankan warna pada dinding untuk menciptakan motif kotak warna-warni terbaik. Anda bisa mengekspresikan diri dengan lebih bebas dalam desain motif cat tembok kotak satu ini. Tertarik mencobanya?

Tips Membuat Motif Cat Tembok Kotak yang Simpel 

Supaya semakin membantu Anda dalam membuat motif cat tembok kotak, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan. Perlu Anda ketahui, untuk mendapatkan motif cat tembok kotak yang simpel dan bagus, tips di bawah ini telah menjadi solusi bagi banyak orang. Jadi simak daftar tipsnya berikut ini. ya!

1. Persiapkan dan Kumpulkan Alat dan Bahan yang Dibutuhkan

Anda memerlukan beberapa alat dan bahan untuk proses pengecatan, antara lain adalah: meteran, penggaris kayu panjang, cutter, kape, pensil, isolasi kertas, kuas, dan cat.

2. Pilih Cat Tembok yang Berkualitas dan Bagus

Memilih cat tembok berkualitas tinggi dapat membantu Anda memastikan warnanya bertahan setidaknya satu tahun atau sampai Anda memutuskan untuk mengubahnya.

Pilihlah warna-warna yang saling melengkapi untuk menghindari tabrakan warna yang kurang sedap dipandang.

3. Buat Pola Terlebih Dahulu

Sebelum melukis, Anda bisa membuat sketsa pola kotak di tembok rumah Anda untuk memandu lukisan Anda.

Langkah ini sangat penting untuk mencapai hasil yang tepat dan rapi. Jangan sampai terlewatkan, ya!

4. Pakai Isolasi Kertas

Setelah tahapan pembuatan pola, Anda bisa mengaplikasikan isolasi kertas di sepanjang garis yang telah Anda buat.

Dengan catatan, pastikan isolasi kertas yang dipasang itu sedikit melampaui garis untuk memudahkan proses pengecatan, ya.

Itu dia berbagai inspirasi motif cat tembok kotak yang bisa kamu coba di rumah. Di antara berbagai referensi motif cat tembok kotak yang telah dibahas di atas, yang manakah yang paling menarik perhatianmu?

Sebelum memilih pola yang cocok dengan selera dan preferensi Anda, penting untuk Anda memperhatikan tips-tips yang telah disebutkan barusan. Dengan begitu, proses mendekorasi hunian rumah Anda dapat berjalan semakin lancar.

Ingin mendapatkan informasi menarik lainnya seputar dekorasi rumah? Simak artikel lainnya dalam blog kami, ya! Terima kasih telah membaca.

Artikel Terkait

Artikel Terbaru