Komponen AC: Fungsinya Serta Cara Kerja Agar Ruangan Dingin!

berbagai komponen AC

Kehadiran AC tidak hanya membuat lingkungan rumah terasa lebih menyenangkan, tetapi juga dapat meningkatkan suasana hati Anda dan meningkatkan produktivitas. Namun, pernahkah Anda berpikir bagaimana sebenarnya sistem dan komponen AC dapat menyejukkan rumah Anda?

Dalam artikel ini, kita akan mempelajari bersama apa saja komponen AC beserta fungsinya. Tanpa berlama-lama lagi, yuk simak artikelnya!

Pengertian AC 

Memahami Cara Kerja Pendingin Udara (AC) bisa dimulai dengan memahami pengertian AC itu sendiri.

Pertama-tama penting untuk memahami konsep apa itu AC atau Air Conditioner. AC mengacu pada mesin yang dirancang untuk mengatur kelembapan dan suhu udara dalam suatu ruangan.

Tujuan utama dari kehadiran AC adalah untuk mendinginkan udara sesuai kebutuhan untuk kenyamanan. Meskipun sekarang ada unit AC modern yang merupakan hasil kemajuan teknologi, konsep AC sebenarnya sudah ada sejak zaman kuno, terutama pada era Persia dan Romawi Kuno.

Dalam sejarahnya, AC modern berskala besar bertenaga listrik dirintis oleh Willis Haviland Carrier pada tahun 1902.

Jenis-jenis Komponen AC yang Perlu Anda Ketahui!

Untuk memastikan AC Anda menghasilkan udara dingin secara efisien, penting untuk memahami apa saja komponen utamanya. Dengan mempelajari komponen AC, Anda bisa mengetahui kapan waktunya melakukan perawatan rutin. Berikut komponen AC yang perlu Anda ketahui:

1. Kompresor

Kompresor merupakan komponen AC yang vital. Kompresor dapat menghisap dan memberi tekanan pada uap refrigerant dari evaporator.

Hal ini memainkan peran penting dalam menjaga perbedaan tekanan dan suhu dalam sistem, serta cukup penting untuk pengkondisian udara yang baik.

Fungsi utama kompresor adalah mengompresi uap zat pendingin, meningkatkan suhu dan tekanannya, sebelum mendistribusikannya ke seluruh sistem pendingin.

2. Kondensor

Komponen AC yang selanjutnya akan kita bahas adalah kondesor. Apa itu kondesor? Kondensor bertindak sebagai penukar kalor atau panas, memfasilitasi transisi zat pendingin dari gas ke cair melalui proses yang disebut kondensasi.

Komponen ini terletak di unit outdoor dan bertugas menghilangkan panas dari refrigerant. Bentuknya berupa jaringan pipa yang berfungsi sebagai tempat pengembunan. Nah, setelah refrigerant tersebut berubah menjadi zat cair, hal tersebut akan mengalir ke pipa evaporator untuk kemudian dibuang.

3. Evaporator

Komponen AC yang ketiga adalah evaporator. Evaporator akan menyerap udara panas dari dalam ruangan, serta memungkinkannya bertukar panas dengan refrigeran.

Proses ini menyebabkan zat pendingin menguap, menyerap panas dan menghasilkan udara yang lebih dingin. Evaporator sangat penting untuk fungsi pendinginan AC, lho!

4. Blower atau Fan

Berikutnya, ada komponen AC blower atau fan!

Unit AC di dalam dan luar ruangan pasti akan dilengkapi dengan blower atau fan. Perbedaannya, blower unit AC dalam ruangan akan mengalirkan udara. Bentuk blower AC indoor menyerupai tabung bersirip

Sedangkan kipas unit AC luar ruangan akan membantu mendinginkan zat pendingin di kondensor. Dari segi bentuk, blower AC outdoor lebih menyerupai bentuk kipas.

Motor blower biasanya memiliki beberapa tingkat kecepatan untuk mengontrol aliran udara, mulai dari 2-3 tingkat kecepatan.

5. Refrigerant atau Freon

Refrigerant yang sering disebut dengan Freon merupakan komponen penting yang menyerap panas dari lingkungan sekitar dan mendinginkan udara yang dikeluarkan oleh AC.

Freon sendiri adalah gas atau senyawa kimia yang bertanggung jawab untuk mengkondisikan suhu udara. Jika freon AC Anda menipis, maka AC tidak akan mampu mendinginkan udara secara efektif.

Apa Saja Fungsi dari AC?

Setelah mendalami komponen-komponen AC, Anda juga bisa mempelajari apa saja fungsi AC. Penting untuk diperhatikan bahwa fungsi AC sebenarnya lebih dari sekadar mendinginkan ruangan saja.

Berikut beberapa fungsi AC yang mungkin belum Anda ketahui:

1. Mengontrol Suhu Udara

AC dapat mendinginkan ruangan hingga suhu yang Anda inginkan, yang dapat diatur menggunakan remote control. Kisaran suhunya biasanya bervariasi, mulai dari 16 derajat Celcius hingga 30 derajat Celcius. Memungkinkan Anda untuk mengatur suhu sesuai tingkat kenyamanan yang diinginkan.

2. Mengatur Kelembapan Udara

Selain sebagai pendingin, AC juga dapat berfungsi sebagai pelembab udara.

Mode cool AC dapat meningkatkan kelembapan, sedangkan mode dry menguranginya. Fitur ini akan membuat ruangan rumah Anda lebih nyaman!

3. Mengatur Kualitas Udara

Unit AC juga umumnya dilengkapi dengan filter yang dapat  memerangkap debu, kotoran, dan kontaminan lainnya sehingga menjamin sirkulasi udara dalam ruangan lebih bersih.

Pembersihan filter AC secara teratur sangat penting untuk menjaga lingkungan dalam ruangan yang sehat dan bebas dari polutan.

Bagaimana Cara Kerja AC dalam Ruangan Rumah?

Fungsi AC pada sebuah rumah dapat dipahami melalui dua prinsip utama, yakni:

1. Prinsip Dasar AC

AC beroperasi dengan mendinginkan udara di dalam ruangan menggunakan prinsip dasar fisika. Prosesnya melibatkan perubahan cairan menjadi gas, yang secara alami menyerap panas, yang dikenal sebagai konversi fasa.

Unit AC menggunakan campuran kimia yang disebut zat pendingin, yang terdiri dari hidroklorofluorokarbon, perfluorokarbon, dan klorofluorokarbon. Zat-zat tersebut akan menciptakan lingkungan tertutup di mana kondensasi dan penguapan dapat terjadi berulang kali.

Refrigeran ini mengalami konversi fasa, menyerap panas dan berubah dari bentuk cair menjadi gas. Kemudian, kipas AC akan mendistribusikan udara panas melalui kumparan yang berisi zat pendingin, sehingga zat pendingin dapat menyerap panas dan berubah menjadi gas.

Gas tersebut kemudian diberi tekanan hingga menjadi cair kembali, melepaskan panas ke luar ruangan melalui koil kondensor dan kipas kedua. Siklus ini terus berlanjut selama AC berfungsi dengan baik.

2. Prinsip Kerja AC untuk Rumah Tangga

Agar sebuah AC dapat berfungsi secara efektif diperlukan beberapa komponen antara lain katup ekspansi, kompresor, koil pendingin, koil panas, unit kendali, dan dua unit kipas.

Komponen-komponen ini seringkali merupakan bagian dari unit sistem split, yang memisahkan bagian panas dan dingin untuk menciptakan sistem pendingin udara yang lengkap.

Sisi dingin, terdiri dari katup ekspansi dan koil dingin, biasanya terletak di dalam ruangan dan terhubung ke ruangan melalui saluran. Sementara itu, sisi panas atau unit kondensor akan terletak di luar ruangan.

Demikian pembahasan tentang pengertian AC, komponen AC, beserta fungsi-fungsinya. Bagaimana? Ternyata ada banyak informasi tentang AC yang bisa dipelajari kan!

Semoga artikel di atas dapat menambah pengetahuan Anda. Jangan lupa untuk merawat AC rumah Anda agar pemakaiannya bisa berumur panjang dan dapat bekerja optimal untuk rumah Anda.

Terima kasih telah membaca artikel ini. Kunjungi daftar link produk ac berikut untuk membeli produk ac dari Renos: ac 1/2 pk , ac portable, ac daikin, ac remote, ac panasonic, ac sharp, ac midea, ac 2 pk, ac daikin 1 pk, ac sharp 1 pk, ac lg, ac aqua, ac polytron, ac panasonic 2 pk, ac standing 5 pk

Artikel Terkait

Artikel Terbaru