Ide Desain Rumah Sederhana Minimalis yang Mudah Diikuti

Desain arsitektur  bangunan terus mengalami perkembangan dari waktu ke waktu, khususnya untuk desain arsitektur rumah. Beberapa orang memilih untuk mencari ide desain rumah yang sederhana dan mudah untuk dicontoh. Berikut adalah desain rumah sederhana minimalis yang bisa Anda ikuti.

Desain Rumah yang Berkonsep Minimalis Industrial

Desain rumah dengan konsep industrial ini menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Anda dapat membangun hunian yang bertemakan minimalis industrial ini. Desain ini tidak akan membuat bosan dan monoton. Anda akan memiliki rumah dengan sentuhan yang berbeda dari biasanya.

pinterest.com

Desain ini dapat Anda wujudkan dengan penggunaan bahan logam dan ekspos untuk beberapa eksterior rumah. Konsep ini sangat mudah untuk diikuti dan dikembangkan sesuai dengan keinginan Anda dan pasangan.

Desain Rumah Dengan Satu Kamar Tidur

Ide desain kali ini tidak menggunakan taman belakang sebagai salah satu dari bagian konsep rumah. Sesuai dengan namanya, desain rumah ini hanya memiliki ruangan sebagai kamar tidur.

Bagian lain dari ruangan dalam rumah diantaranya adalah ruang kerja, dapur, kamar mandi, dan ruang tamu. Salah satu yang membuat desain rumah sederhana minimalis ini terlihat menawan adalah adanya tambahan parquet.

pinterest.com

Parquet di teras bagian depan sangat cocok untuk dimanfaatkan sebagai tempat santai untuk minum teh karena terlihat sangat nyaman. Meskipun minimalis, pemilihan warna monokrom dapat memberikan kesan yang lapang dalam hunian Anda.

Desain Rumah Dengan Dua Kamar Tidur

Desain rumah dengan dua kamar tidur ini terdiri atas kamar tidur dua ruangan, ruang tamu, dapur, dan dua kamar mandi. Ide ini juga sangat cocok untuk Anda yang memiliki kegemaran memasak. Hal tersebut dikarenakan ukuran dapur untuk ide terbilang cukup luas dari ukuran dapur pada umumnya.

rumah sederhana dua kamar

dekoruma.com

Anda akan leluasa ketika sedang memasak. Dapur dengan ruang tamu tidak dibatasi dengan dinding pembatas, kedua ruangan tersebut bergabung dan hanya dibatasi dengan meja makan.

Ide desain rumah ini memiliki kamar tidur utama dengan ukuran luas hampir satu per tiga dari total luas rumah. Dalam kamar tidur utama tersebut dilengkapi dengan ruang kerja dan kamar mandi dalam.

 

Baca Juga : Desain rooftop Minimalis, yang Instagramable

 

Desain Rumah untuk Lahan Sempit

Desain rumah sederhana minimalis yang satu ini sangat cocok menjadi pilihan untuk Anda yang memiliki lahan yang sempit. Desain ini terdiri atas dua kamar tidur dengan luas yang sama dan terletak berdampingan.

Masing-masing depan kamar terdapat ruangan untuk kamar mandi dan dapur. Sedangkan untuk ruangan yang paling depan terdapat ruang tamu dan ruang makan yang terletak tepat di depan ruang dapur. Untuk menambah nuansa hijau dan nyaman, Anda dapat meletakkan tanaman hijau di sudut ruangan.

morefurniture.id

Anda dapat menerapkan cat netral untuk menambah kesan elegan dalam rumah. Selain itu, pilihlah furniture yang benar-benar hanya dibutuhkan saja, dan terapkan dengan warna yang sesuai. Hindari penggunaan furnitur yang berlebihan dan tidak digunakan.

Desain Rumah Minimalis Tanpa Banyak Sekat

Sesuai dengan namanya, ide desain rumah minimalis ini tidak terlalu banyak menggunakan sekat untuk ruangannya. Desain ini memiliki dua buah kamar tidur dengan ukuran yang sama dan dipisahkan dengan satu kamar mandi yang kecil.

pinterest.com

Sedangkan sisa ruangan dari total luas rumah digunakan untuk ruang tamu, ruang makan, dan dapur. Ketiga ruangan tersebut dalam desain rumah sederhana ini, tidak terdapat sekat permanen sebagai pemisah. Hunian Anda akan terlihat lebih luas karena minimnya penggunaan sekat permanen.

Artikel Terkait