Cara Merawat Kucing Anggora Agar Tetap Sehat dan Indah

Anggora merupakan salah satu jenis kucing yang diminati banyak orang untuk dipelihara. Bulu halus dan tebal menjadi daya tarik tersendiri dari kucing ini. Namun, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan dan pahami sebelum mengadopsi dan merawat kucing anggora. Berikut ulasannya.

Mampu Menyediakan Kandang yang Cukup Luas

Hal pertama yang harus Anda miliki sebelum mengadopsi kucing jenis ini adalah memiliki kandang yang cukup luas. Selain itu, Anda juga harus menyediakan berbagai macam main yang cocok untuk kucing sebagai penunjang sifat aktifnya.

shutterstock.com

Kandang yang luas dapat memberikan kenyamanan untuk kucing dalam bermain, melompat, hingga memanjat.

Mampu Menjaga Kebersihan Kandangnya

shutterstock.com

Setelah Anda mampu menyediakan tempat, hal berikutnya yang juga harus diperhatikan adalah kebersihan kandangnya. Anda harus rajin membersihkan dan membuang kotoran yang ada di kandang, serta menyemprotnya dengan disinfektan. Hal tersebut untuk mencegah kucing terserang penyakit.

Memperhatikan Makanannya

Anda juga harus mengetahui jenis makanan yang cocok untuk kucing jenis ini. Selain memperhatikan jenis makanannya, Anda juga harus mengatur dan disiplin dalam memberikannya dalam jumlah dan waktu yang sesuai.

shutterstock.com

Salah satu penyakit yang sering menghampiri kucing anggora adalah kelebihan berat badan atau obesitas. Oleh sebab itu, sangat direkomendasikan untuk memberikan makanan yang mengandung protein tinggi tidak kurang dari 40%.

Rajin untuk Memandikannya

Selain menjaga kebersihan kandang, rajin untuk memandikan kucing secara rutin juga menjadi hal yang harus dipahami oleh calon pengadopsi anggora.

shutterstock.com

Rekomendasi skala pemandian kucing adalah setiap dua bulan sekali secara rutin.  Gunakan sampo yang sesuai untuk menjaga kelembutan dan mencegah agar bulu kucing tidak mudah rontok.

Sering memandikan kucing juga tidak direkomendasikan karena dapat menyebabkan kerontokan pada bulu kucing anggora yang terbilang rapuh. Jangan lupa untuk mengeringkan agar kulit kucing tidak terkena jamur, setelah memandikannya.

 

Baca Juga: Desain Taman Minimalis Modern Depan Rumah yang Menarik

 

Merapikan Bulu dengan Menyisirnya

Hal berikutnya yang harus dilakukan saat merawat kucing anggora adalah dengan rutin menyisir atau menyikat bulu secara berkala. Anda dapat menyisirnya setiap hari atau beberapa hari sekali secara berkala dan rutin.

shutterstock.com

Anda bisa menggunakan sisir yang terbuat dari bahan metal bergerigi yang panjang. Manfaat dari kegiatan ini adalah untuk menjaga penampilannya supaya tetap menawan. Selain itu, ini juga akan mencegah risiko tertelannya hairball sehingga dapat menimbulkan masalah pada pencernaan kucing.

Memperhatikan Kebersihan Kuku

Cara merawat kucing jenis anggora berikutnya adalah rajin dalam memotong kuku kaki. Anda dapat menjaga kebersihan kuku kucing dengan rutin melakukan pemotongan kuku setiap bulan atau seminggu sekali. Anda dapat membawanya ke salon kucing untuk perawatan kuku atau dilakukan secara mandiri.

shutterstock.com

Perawatan kuku kucing secara mandiri dapat Anda lakukan dengan memotong kukunya dengan membuat nyaman terlebih dahulu. Hal tersebut perlu dilakukan supaya kucing tidak tertekan.

Caranya cukup mudah. Silahkan Anda letakkan kucing tersebut dalam pangkuan kemudian potonglah secara perlahan. Namun, jika merasa ragu dengan perawatan kuku yang dilakukan secara mandiri di rumah, Anda bisa langsung membawanya ke salon atau dokter hewan terdekat.

Membersihkan Telinga Secara Berkala

Membersihkan telinga secara berkala juga menjadi salah satu cara untuk merawat kucing anggora yang cukup penting. Sangat direkomendasikan untuk membersihkan bagian telinga kucing setiap dua minggu sekali, agar kebersihannya tetap terjaga.

shutterstock.com

Secara umum, kucing bisa membersihkan bagian telinganya sendiri. Namun tidak sedikit juga kucing yang memerlukan bantuan manusia untuk membersihkannya. Anda dapat membersihkan telinga kucing dengan menggunakan kain bersih atau bola kapas yang telah dibasahi.

Setelah itu, Anda dapat mengusap secara perlahan bagian telinganya. Hindari bagian saluran telinga ketika Anda membersihkannya.

Membersihkan Gigi Secara Rutin

Hal berikutnya yang harus Anda perhatikan dalam merawat kucing anggora adalah menjaga kebersihan gigi secara rutin. Anda dapat mengoleskan pasta gigi untuk kucing ke salah satu jari yang dapat dijilat oleh kucing, ketika kucing tersebut belum terbiasa untuk disikat gigi-giginya.

shutterstock.com

Apabila kucing telah terbiasa disikat, Anda dapat menggunakan sikat yang halus dan memulai menggosok secara perlahan. Hindari penggunaan pasta yang mengandung fluorida. Senyawa fluorida dalam pasta gigi manusia sangat beracun untuk kucing anggora.

Tags:

Artikel Terkait

Artikel Terbaru