10 Bahan Baku Material untuk Pembangunan Rumah Modern

bahan baku material bangunan

Ketika proses pembangunan rumah, sangat penting untuk memilih bahan bangunan terbaik. Selain itu, di era sekarang ini, pengadaan bahan baku material untuk konstruksi rumah juga menjadi lebih mudah akibat kemajuan teknologi.

Untuk membantu proyek hunian impian Anda, berikut telah kami rangkum 10 bahan baku material untuk pembangunan rumah modern. Yuk, baca artikelnya!

Bahan Baku Material untuk Pembangunan Rumah

Selain memikirkan desain arsitektur, pemilihan bahan bangunan yang unggul untuk konstruksi atau renovasi rumah juga sangat penting. Sebab, bisa dibilang, bahwa rumah bukan lagi sekadar tempat tinggal, tapi juga telah berevolusi menjadi aset investasi karena nilainya yang tinggi dan tahan lama.

Dalam perencanaan proyek bangunan, ada 10 bahan baku material yang sering digunakan. Berikut uraiannya:

1. Batu Bata

Yang pertama, ada bata bata. Tentunya Anda sudah familiar dengan bahan material yang satu ini, kan?

Batu bata sering dimanfaatkan untuk bagian dinding rumah. Cara penyusunannya pun beragam, salah satunya yang populer adalah desain dinding bata ekspos. Desain tersebut populer untuk tema industrial.

Batu bata pada dasarnya memiliki karakter yang kokoh dan tahan lama. Sampai sekarang, bahan baku material ini masih sering dipakai untuk desain hunian modern.

Menggunakan teknik yang tepat, rumah modern Anda bisa terlihat semakin unik dan estetik berkat pemanfaatan bahan material ini. Apalagi, kalau Anda menyukai unsur klasik pada hunian.

Selain itu, batu bata juga memiliki keunggulan dalam segi harga. Dengan kocek yang terjangkau, Anda bisa mendapatkan batu merah dengan kisaran Rp700 – Rp900,- per buah. Dalam catatan, perkiraan harga tersebut dapat berubah sesuai dengan jenis batu bata yang Anda gunakan.

2. Kayu

Bahan baku material yang kedua adalah kayu! Pemanfaatan kayu begitu luas, mulai dari rangka jendela, kusen pintu, atap, bahkan dinding. Sifatnya yang cenderung awet dan mudah dibentuk menjadi poin plusnya.

Dengan nuansa naturalnya, kayu juga mampu membuat tampilan rumah modern Anda semakin unik dan menarik.Disarankan untuk menggunakan kayu alami sebagai bahan baku material bangunan Anda.

Kisaran harga kayu papan berada dalam rentang harga Rp70.000 – Rp260.000,- per batang. Namun, kisaran harga tersebut juga tergantung dengan jenis kayu yang Anda butuhkan.

3. Bambu

Bahan baku material berikutnya yang sering menjadi alternatif adalah bambu. Seperti kayu, bambu juga menjadi salah satu opsi utama untuk menghidupkan nuansa natural pada bangunan rumah.

Umumnya, bambu dipakai pada ruangan teras rumah atau area semi-outdoor dan outdoor. Karena unik dan versatile, ada banyak tipe desain rumah yang cocok dengan bahan satu ini. Mulai dari rumah modern, rumah minimalis, rumah bergaya tropis, sampai rumah model Japanese.

Bahan baku bambu dikenakan harga Rp5.000 – Rp40.000,- per batang. Kisaran harganya bisa berbeda-beda berdasarkan ukuran dan jenis bambunya sendiri.

4. Batu Alam

Batu alam menjadi salah satu bahan baku material terpopuler saat ini. Biasanya, batu alam dimanfaatkan dalam pembuatan pondasi untuk rumah modern.

Tidak hanya itu, batu alam juga memiliki nilai estetika tinggi yang membuat rumah tampak lebih menarik. Karena itulah, batu alam sering juga dipakai sebagai elemen dekoratif pada taman atau teras.

Tertarik menggunakan batu alam untuk proyek pembangunan rumah Anda? Kisaran harga batu alam adalah Rp5.000,- per kg.

5. Kaca

Kaca sering dijadikan sebagai elemen utama dalam rumah modern. Pemanfaatan kaca sebagai bahan baku material membuat ruangan rumah tampak lebih luas dan terbuka, serta membuat sirkulasi cahaya menjadi lebih baik.

Akan tetapi, dalam penggunaannya, Anda harus mempertimbangkan sisi lain dari pemanfaatan kaca yaitu berkaitan dengan privasi.

Keunggulan lain dari kaca adalah kemudahan perawatan serta harganya yang relatif terjangkau. Apakah Anda tertarik?

6. Keramik

Selain kaca, ada juga keramik yang menjadi salah satu bahan baku material populer untuk membangun rumah. Tidak hanya digunakan sebagai bahan pelapis lantai, keramik juga dapat digunakan untuk area dinding serta elemen dekoratif rumah.

Karena banyaknya variasi motif keramik, Anda bisa menyesuaikan penggunaannya sesuai dengan tema ruangan yang ingin Anda tampilkan. Trik ini bisa membuat suasana rumah lebih harmonis!

Misalnya, untuk rumah modern, Anda bisa menggunakan keramik motif geometrik. Selain itu, Anda juga bisa mengkombinasikan keramik dengan berbagai pilihan warna yang kontras.

Keramik memiliki taksiran harga yang berbeda-beda sesuai dengan jenis dan keunggulannya.

7. Cat Tembok

Cat tembok adalah salah satu bahan baku material yang pasti dipakai di setiap rumah. Saat ini, ada banyak ragam warna cat tembok yang bisa disesuaikan dengan preferensi Anda. Variasi warnanya mencakup warna-warna bold yang mencolok, warna monokrom yang netral, serta warna pastel yang lembut.

Apapun selera Anda, Anda bisa memadukan cat tembok dengan perabotan ruangan yang Anda gunakan. Selain itu, dari segi harga pun, harga cat tembok yang dipilih bisa berbeda-beda tergantung dengan merk dan kualitasnya.

8. Paku

Fungsi paku sebagai bahan baku material juga sangat penting. Tanpa paku, semua bahan baku material akan sulit terpasang.

Paku bermanfaat untuk menggabungkan berbagai bahan baku material. Contohnya, papan kayu ataupun triplek.

Ukuran paku bervariasi mulai dari 2 cm hingga 12 cm. Selain itu, jenisnya juga beragam, melingkupi paku beton, paku kayu, paku payung, dan paku seng.

Selain itu, penting untuk Anda menggunakan jenis paku yang berkualitas dan tidak mudah berkarat. Hal itu secara tidak langsung juga mempengaruhi proyek bangunan Anda agar lebih maksimal.

9. Pipa

Last but not least, ada pipa yang berfungsi sebagai jalan saluran air atau saluran pembangunan di kamar mandi. Beberapa ruangan rumah yang sangat membutuhkan pipa adalah kamar mandi, dapur, hingga taman.

Pipa sendiri dikenakan harga yang beragam sesuai dengan ukuran dan jenisnya. Material satu ini juga perlu Anda persiapkan untuk pembangunan rumah Anda.

10. Semen

Terakhir, ada semen sebagai salah satu dari 10 bahan baku material bangunan rumah! Kegunaan utama semen adalah untuk merekatkan batu bata hingga lantai keramik.

Kualitas semen yang berkualitas dapat dilihat dari tekstur. Semen yang baik tidak mudah menggumpal dan langsung terurai.

Untuk membantu perekatan bahan-bahan bangunan, Anda memerlukan campuran air, semen, serta bahan lain.

Harga semen untuk berat 50 kg berada dalam kisaran Rp55.000 – Rp70.000. Harganya tetapi juga bisa berbeda-beda dilihat dari merk semen yang dipakai serta kualitas produknya.

Demikian 10 bahan baku material pembangunan rumah yang Anda perlukan. Semoga penjelasan bahan-bahan di atas bisa membantu proyek pribadi Anda. Untuk informasi-informasi menarik lainnya, Anda bisa membaca informasi lain terkait bahan bangunan lainnya dalam blog ini.

Artikel Terkait

Artikel Terbaru